DAIRI – LIPUTAN68.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Dairi bergerak cepat lakukan penimbulan jalan longsor di Desa Kempawa, Kecamatan Tanah Pinem, Kabupaten Dairi dengan mengerahkan 1 unit alat berat (Backhoe Loader) , Kamis (19/1/2023).
Kaban BPBD Dairi, Masaraya Berutu mengatakan, setelah dilakukan penimbunan, saat ini jalan sudah dapat diakses kembali oleh masyarakat setempat
“BPBD Kabupaten Dairi dibantu masyarakat setempat dengan cepat bergerak menimbun jalan ini dengan bantuan alat berat dan sekarang sudah normal dan bisa dilalui kendaraan roda 4,” ujarnya.