Pacitan, liputan68.com- Keganasan coronavirus sepertinya masih sulit untuk dijinakan. Malah, virus yang diklaim berasal dari daratan China tersebut, saban hari terus “mengamuk” dan menginfeksi puluhan warga Pacitan.
Juru bicara tim komunikasi publik gugus tugas percepatan penanganan (GTPP) Covid-19 Pemkab Pacitan, Rachmad Dwiyanto mengatakan, bahwa pada hari ini masih terjadi penambahan kasus terkonfirmasi covid 19 sejumlah 51 orang. “Ini lonjakan yang sangat luar biasa hingga mencapai 51 orang warga kembali terpapar virus SARS-CoV-2,” katanya saat menyampaikan rilis pemberitaan, Jumat (22/1).
Dari sebanyak 51 warga yang terpapar virus SARS-CoV-2 tersebut, Kecamatan Pacitan menjadi penyumbang terbanyak yakni sebanyak 49 orang, kemudian Sudimoro dan arjosari masing-masing 1 orang. “Kesembuhan bertambah 19 orang. Kami mohon maaf mewakili satuan tugas bahwa pada hari ini kematian bertambah 1 orang.,” jelasnya.
Seiring masih tingginya penambahan kasus covid-19 confirm tersebut, Rachmad yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika ini meminta agar masyarakat lebih disiplin lagi dalam menjalankan protokol kesehatan.
Jangan lupa untuk selalu memakai masker, menjaga jarak fisik, sesering mungkin mencuci tangan pakai sabun dan menghindari berkerumun.
“Kemudian juga perhatikan soal VDJ. Yakni ventilasi udara, durasi pertemuan dan jaga jarak fisik,” pesannya. (yun).
Komentar