Prabowo Subianto: Demokrasi Itu Sangat Mahal. Berpolitik Selain Integritas dan Kredibilitas, Yang Terpenting Adalah “Isi Tas”

Pacitan,Liputan 68.com- Capres Prabowo Subianto Joyo Hadi Kusumo tegaskan, ada tiga hal penting dalam berpolitik.

Yang pertama, menurut Prabowo yaitu kredibilitas. Kemudian yang kedua adalah integritas dan yang ketiga adalah aksesibilitas. “Tapi yang penting adalah isi tas. Alhasil memang demikian,” kata Prabowo disebuah kesempatan.

Menurut mantan Danjend Kopassus tersebut, demokrasi itu ternyata tidak gampang. Demokrasi itu sangat mahal. “Dan banyak rakyat kita yang hidupnya sangat susah. Karena itulah kita harus waspada. Justru karena rakyat kita sedang susah mungkin saja ada kekuatan-kekuatan yang ingin mengatur bangsa kita, republik kita dengan cara-cara yang sudah kita mengerti semua,” tuturnya.

Ia mengatakan, bahwa bangsa ini pernah mengalami guncangan-guncangan besar. “Sebelum merdeka kita pernah dijajah bangsa lain. Kita dianggap hina. Kita dianggap lebih rendah dari anjing. Ini benar ini yang kita rasakan.

Liputan JUGA  Peluncuran Tahapan Pilbup 2024, Jingle dan Maskot, Dihelat di Stadion Pacitan

Ini yang saya sampaikan ke anak muda sekarang, jangan saudara mengira mendapatkan kemerdekaan ini dengan gampang. Kita tidak terima kemerdekaan ini sebagai hadiah. Kita tidak terima kemerdekaan ini dengan hasil lobi, tidak. Namun dengan keringat, darah dan air mata,” ujar Prabowo.

  Banner Iklan Sariksa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *