TEBING TINGGI – LIPUTAN 68.COM – Penjabat (Pj.) Wali Kota Tebing Tinggi Muhammad Dimiyathi, S.Sos, M.TP menerima penghargaan atas terpilihnya Kota Tebing Tinggi sebagai Kota Terbaik ke-2 dari 74 Kota yang terdaftar dalam program “Integrated Sustainability Indonesia Movement (I-SIM) For Cities Tahun 2022” yang diberikan oleh PT. Surveyor Indonesia, APEKSI dan Kementerian PPN/Bappenas Sekretariat Nasional SDGs.
Penghargaan ini diberikan pada saat acara Konferensi Tahunan SDGs Indonesia Tahun 2022 (SDGs Annual Conference 2022) yang dilaksanakan di Hotel Sultan Jakarta selama 2 (dua) hari, 01 -02 Desember 2022.
Pj. Wali Kota Tebing Tinggi mengatakan penghargaan ini merupakan hasil kerja sama dari semua pihak yang ikut berkontribusi bagi Kota Tebing Tinggi.
“Saat ini terjadi paradigma baru, dimana pembangunan harus berkelanjutan, berkesinambungan dan berkeadilan yang tentu akan menciptakan kondisi terbaik di masa yang akan datang.”
“Penghargaan yang kita terima ini, menjadi bukti bahwa Pemko Tebing Tinggi bersama seluruh stakeholder turut memberikan sumbangsih besar untuk memajukan pertumbuhan ekonomi dan mengentaskan kemiskinan di Kota Tebing Tinggi.” jelas Pj. Walikota.