Optimisme Telkom jadi Pemimpin di Bisnis Platform Digital

JAKARTA — LIPUTAN68.COM — PT Telkom Indonesia Tbk (Telkom) meneruskan langkah transformasi melalui ketiga pilar bisnis digital dan strategi utama Five Bold Moves yang dijalankan demi memaksimalkan peluang, meningkatkan daya saing, dan value creation.

Ini guna menjawab tantangan di 2023 yang diprediksi menjadi tahun sangat menantang terkhusus bagi pelaku bisnis dan korporasi dari berbagai sektor industri termasuk telekomunikasi.

“Sejak 2020 Telkom telah mencanangkan transformasi di mana dua tahun pertama kami fokus pada membangun fundamental untuk menjaga pertumbuhan dan profitabilitas perusahaan agar lebih sehat,” kata Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah, memaparkan langkah transformasi Telkom dan strategi utama Five Bold Moves.

Disebut dia, dua tahun berikutnya yang dimulai dari tahun ini, Telkom mencanangkan Five Bold Moves yakni lima program utama yang akan menjadi value creation ke depan. Hingga nanti pada 2024, diharapkan Telkom sudah dapat menikmati hasilnya.

Liputan JUGA  Penumpang Diprediksi Naik 200 Persen Saat Periode Mudik Lebaran Di Bandara Ngurah Rai

“Hal ini menunjukkan bahwa pertumbuhan Telkom masih cukup menjajikan tidak hanya dari sisi top line, tapi juga middle, dan bottom line,” ujarnya dalam kegiatan Breakfast with Telkom: Facing 2023 with Strong Fundamental pada Rabu (7/12/2022), bertempat di Telkom Landmark Tower Jakarta.

Adapun lima strategi utama perusahaan, sebut dia, terdiri dari inisiatif Fixed Mobile Convergence (FMC), InfraCo, Data Center Co, B2B Digital IT Service Co dan DigiCo.

  Banner Iklan Sariksa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *